Media Daulat Rakyat

Inshot 20250320 213132142

Debut Patrick Kluivert, Luka Indonesia

Img 20250320 211659

Australia vs Indonesia tersaji dalam matchday ketujuh Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 babak ketiga zona Asia.

Duel ini berlangsung di Sydney Football Stadium pada Kamis (20/3/2025).

Indonesia tertinggal 0-3 di babak pertama. Gawang Maarten Paes dirobek Martin Boyle, Nishan Velupillay, dan Jackson Irvine.

Luka Indonesia makin membesar di babak kedua. Australia menambah gol lewat Lewis Miller dan brace Irvine.Indonesia cuma mampu mencetak satu gol. Hal itu torehkan oleh Ole Romeny. Garuda pun kalah 1-5.

Debut Patrick Kluivert sebagai pelatih tim nasional Indonesia berakhir buruk. Kekalahan skuad ”Garuda” 1-5 dari Australia, Kamis (20/3/2025), di Stadion Sepak Bola Sydney, menyadarkan pencinta sepak bola di Tanah Air bahwa mimpi ke Piala Dunia 2026 tak semudah membalikkan telapak tangan.

Kedatangan Kluivert untuk mengganti pos pelatih kepala timnas Indonesia dari Shin Tae-yong, Januari lalu, menyajikan optimisme untuk memenuhi ambisi lolos ke Piala Dunia 2026.

Apalagi, Kluivert juga ”dilayani” dengan suguhan tiga pemain naturalisasi baru, yakni Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Dean James.

Namun, laga debut sekaligus tantangan pertama Kluivert untuk membawa Indonesia ke pentas dunia berjalan tidak sesuai harapan.Indonesia sudah tertinggal empat poin dari Australia yang sudah mengemas 10 poin.

Dengan kondisi itu, Indonesia sulit untuk menduduki peringkat kedua di klasemen akhir Grup C.

Sebab, dengan merujuk tiga lawan tersisa, Jay Idzes dan kawan-kawan secara realistis maksimal mengemas 12 poin dengan catatan mampu menyapu bersih dua gim kandang tersisa menghadapi Bahrain dan China.

Artikel Terkait

Img 20250614 065612

Puisi-puisi Edy Sukardi

Rumah Kayu ESu Rumah sederhanatempat berseminya…

Inshot 20250614 020704290

BSU 2025 Siap Cair, Pemerintah…

Jakarta, Juni 2025 – Pemerintah melalui…

Debut Patrick Kluivert, Luka Indonesia – Media Daulat Rakyat