Pantai Batu Pulas di Belitung Timur menawarkan pengalaman memancing yang seru dan mempesona.
Pantai Batu Pulas terletak di Desa Cendil, Kecamatan Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur, pantai ini terkenal dengan keindahan alam dan keunikan geologinya, menjadikannya bagian dari Geopark Belitong yang diakui UNESCO.
Pokdarwis Kubok Mengguru Desa Cendil, Kecamatan Kelapa Kampit, Kabupaten Belitung Timur menggelar Festival Idulfitri Tanjong Batu Pulas guna memeriahkan momen Lebaran Idulfitri 1446 Hijriah.
Festival Idulfitri Tanjong Batu Pulas ini menyelenggarakan dua lomba yaitu Lomba Memancing dan Lomba Jungkong.
Puluhan peserta mengikuti lomba mancing di Pantai Tanjung Batu Pulas, Desa Cendil, Kecamatan Kelapa Kampit ini pada Minggu (6/4/2025).
Ketua Pokdarwis Kubok Mengguru Desa Cendil, Randa membuka lomba mancing yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Idul Fitri 1446 Hijriah ini.
Sebanyak 56 peserta ikut berpartisipasi dalam lomba mancing
Ketua Pokdarwis Kubok Mengguru Desa Cendil menyatakan kegiatan lomba memancing ini sudah lama direncanakan, dan pihak nya akan mengusulkan agar kegiatan lomba ini bisa menjadi kalender event Budaya Dinas Pariwisata kabupaten Belitung Timur.