Media Daulat Rakyat

  • Home
  • Nasional
  • Dinas Komunikasi dan Informatika Kepulauan Bangka Belitung Gelar Sharing Session Persiapan Pembentukan Tim CSIRT Kabupaten dan Kota
Screenshot 2025 02 12 142943

Dinas Komunikasi dan Informatika Kepulauan Bangka Belitung Gelar Sharing Session Persiapan Pembentukan Tim CSIRT Kabupaten dan Kota

Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mengadakan Sharing Session secara daring pada 12 Februari 2025 sebagai langkah awal dalam pembentukan Tim Computer Security Incident Response Team (CSIRT) di tingkat kabupaten dan kota.

Kegiatan ini diikuti oleh enam kabupaten dan satu kota di wilayah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.Acara ini dibuka oleh Dr. Adhari, ST., ME, selaku Pelaksana Tugas Sementara Kepala Dinas Komunikasi Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sekaligus Kepala Bidang Persandian dan Keamanan Informasi.

Dalam sambutannya, ia menegaskan pentingnya pembentukan Tim CSIRT untuk memperkuat keamanan siber di wilayah tersebut.

Herry Nugrahaatmaja, perwakilan Tim CSIRT Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, menekankan bahwa tanggung jawab pembentukan Tim CSIRT tidak hanya berada di Bidang Persandian, tetapi menjadi kewajiban organisasi secara keseluruhan, khususnya Dinas Komunikasi dan Informatika.

Kabupaten Belitung menjadi salah satu daerah yang telah lebih dahulu memiliki Tim CSIRT yang aktif menangani insiden keamanan siber.

Pengalaman mereka dalam membentuk tim ini menjadi inspirasi bagi kabupaten dan kota lainnya.

Dalam diskusi, beberapa daerah menyampaikan progres persiapan pembentukan Tim CSIRT mereka:Kabupaten Bangka Tengah siap meluncurkan Tim CSIRT pada tahun 2025 dengan anggaran yang telah disiapkan.

Kota Pangkalpinang telah memiliki situs web CSIRT dan sedang dalam tahap pemberkasan meskipun belum memiliki anggaran khusus.

Kabupaten Belitung Timur berkomitmen segera membentuk Tim CSIRT dan telah mempelajari standar operasionalnya.

Kabupaten Bangka Barat telah memulai persiapan sejak Desember 2024 namun masih menghadapi kendala anggaran.

Kabupaten Bangka Selatan tetap berupaya membentuk Tim CSIRT meskipun menghadapi keterbatasan anggaran.

Kabupaten Bangka menghadapi kendala personel dan anggaran, namun berkomitmen memanfaatkan sumber daya yang ada untuk pembentukan Tim CSIRT.

Pembentukan dan penguatan Tim CSIRT ini menjadi bagian dari target nasional yang dicanangkan oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) untuk delapan wilayah provinsi pada tahun 2025.

Dengan adanya kolaborasi antar daerah dan dukungan dari pemerintah, diharapkan Tim CSIRT di Kabupaten – Kabupaten dan Kota pada Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dapat segera terbentuk dan berfungsi optimal dalam menjaga keamanan siber di masing-masing wilayah.Sumber: Dinas Kominfo Bangka Belitung

Artikel Terkait

Img 20250614 065612

Puisi-puisi Edy Sukardi

Rumah Kayu ESu Rumah sederhanatempat berseminya…

Inshot 20250614 020704290

BSU 2025 Siap Cair, Pemerintah…

Jakarta, Juni 2025 – Pemerintah melalui…

Dinas Komunikasi dan Informatika Kepulauan Bangka Belitung Gelar Sharing Session Persiapan Pembentukan Tim CSIRT Kabupaten dan Kota – Media Daulat Rakyat