pers-scaled.jpg
 20230731_193802.gif
 323276293_566466371650625_8427709249684468411_n-scaled.jpg

BELITUNG. Stand Bazar Lanud Diserbu Emak emak, mereka rela antri demi untuk mendapatkan sembako murah yang di Inisiasi oleh Lanud H. AS Hanandjoeddin. Sebelum pelaksanaan Bazar terlebih dahulu dilaksanakan senam Aerobik di pantai wisata TanjungPendam.Minggu, (30/7/2023).

Kegiatan Bazar Murah tersebut bekerjasama dengan Bulog Kabupaten Belitung, PIA Ardhya Garini Cab. 11/D.I Lanud ASH, BTK (PT. Bersinar Tetap Keabadian, PT. Niaga Nirwana, UMKM ( 10 Peserta), Pasar Tani (10 peserta), serta DKP (Dinas Kelautan dan Perikanan) Total seluruhnya yang mengikuti bazar sejumlah 25 Stand.

Komandan Lanud H.AS Hanandjoeddin (ASH) Letkol Pnb Luky Indrawan.S.A.P. mengatakan bahwa Bakti Masyarakat berupa pelaksanaan bazar murah, donor darah dan pengobatan gratis tersebut dalam rangka memperingati Hari Bakti ke 76 TNI AU Tahun 2023.

Alhamdulillah, Ratusan paket sembako yang di sediakan oleh Lanud H.AS Hanandjoeddin Ludes diserbu oleh pasukan emak-emak.

Selain itu dalam pelaksanaan donor darah telah terkumpul 78 kantong darah dan pengunjung yang memeriksakan kesehatan sebanyak 107 orang. Jelas Danlanud H. AS Hanandjoeddin

Saya bersyukur, bahwa kegiatan Bazar murah, donor darah dan pengobatan gratis bisa berjalan dengan lancar. Ucap Alumni AAU 2001 tersebut.

Para pengunjung bisa berbelanja sembako murah sambil memeriksakan kesehatan secara gratis sembari melaksanakan olah raga pagi di pantai wisata tanjungpendam. Imbuhnya.

Saya juga mengucapkan terimakasih kepada pemerintah Daerah kabupaten Belitung dan PT. Timah dan pihak pihak yang terkait, Karena atas kerjasamanya kegiatan tersebut bisa terlaksana dengan sukses. Ucap Letkol Pnb Luky Indrawan.

Saya berharap Sinergitas Antara Lanud H.AS Hanandjoeddin dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Belitung serta PT Timah dan Stakeholder lainnya bisa terus terjalin kedepannya guna membantu meringankan beban masyarakat Belitung dengan kegiatan Bakti Sosial, harapannya mampu meringankan beban masyarakat, Harap Danlanud ASH.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Bapak Isfandi dari PT Timah, Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 11/D I Ny Widi Luky Indrawan beserta pengurus, Polres Belitung, Kodim 0414/Belitung, Detasemen Brimob Belitung serta para tamu undangan lainnya.

Pelaksanaan Bazar murah, Donor darah dan pengobatan gratis dalam rangka hari bakti ke 76 TNI Angkatan Udara tersebut berjalan dengan aman dan lancar.

About Post Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *