pers-scaled.jpg
 20230731_193802.gif
 323276293_566466371650625_8427709249684468411_n-scaled.jpg

Jakarta: Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyatakan, puncak arus balik Nataru 2024 akan terjadi pada 1-2 Januari 2024. Menhub mengatakan, hal itu dikarenakan banyak yang sudah mudik. 

“Kalau sebelum tahun baru mungkin tidak terlalu banyak, karena memang banyak yang sudah mudik. Tapi nanti di tanggal 1 dan 2 (Januari 2024) terjadi puncak (arus balik),” ujar Menhub dalam keterangannya, Senin (25/12/2023) pekan ini. 

Karenanya, Menhub meminta penyedia layanan transportasi darat, laut, dan udara serta kereta api membuka penjualan tiket lebih awal. Semata-mata agar pelayanan kepada para calon penumpang berlangsung baik dan lancar. 

Menhub juga menyampaikan, puncak arus mudik di hampir semua jalur terjadi pada 23-24 Desmber lalu. Terkecuali untuk jalur laut yang berlangsung lebih lama. 

Menhub menuturkan, kepadatan di Pelabuhan Merak, Pelabuhan Ketapang, Tol Cipali, dan bandara Sokearno-Hatta terpantau lebih lengang. Pantauan ini tidak sama dengan prediksi Kementerian Perhubungan.

“Setelah kita melakukan pengamatan terhadap tempat-tempat kita identifikasi dengan kemacetan yang tinggi. Dan punya problem yaitu di Merak, Ketapang, Cipali, Soetta, ternyata semua berjalan baik,” kata Menhub.

Meski demikian, menurutnya ada titik krusial yang masih mengalami kepadatan lalu lintas, yaitu Tol Cikupa. Karenanya ia meminta pihak kepolisian dan operator jalan tol untuk terus berkoordinasi dalam mengatasi kepadatan di titik tersebut. 

About Post Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *