pers-scaled.jpg
 20230731_193802.gif
 323276293_566466371650625_8427709249684468411_n-scaled.jpg

Manggar, Diskominfo Beltim – Tim Peneliti dan Pengkaji Gelar Daerah (TP2GD) terus mengejar penganugerahan gelar HAS Hanandjoedin sebagai Pahlawan Nasional. Tim berharap dukungan masyarakat luas khususnya dari seluruh Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.  

Saat menemui Bupati Belitung Timur Burhanudin, di Ruang Kerja Bupati, Selasa (12/7/22), TP2D yang dipimpin oleh Suryadi Saman mengundang Bupati untuk dapat menghadiri pertemuan dengan Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung di Jakarta. Rencananya 22 Juli mendatang, tim akan bertemu dengan tokoh-tokoh masyarakat Belitung dan Gubernur.

“Beberapa bulan ini ingin kita maksimalkan, termasuk untuk bertemu dengan para Bupati dan tokoh-tokoh masyarakat yang ada di Jakarta, untuk membicarakan langkah-langkah yang akan diambil sebelum 10 November mendatang,” kata Suryadi.

Mantan Wakil Gubernur Babel ini menyatakan pertemuan tersebut penting agar pengajuan gelar pahlawan nasional yang ke dua kalinya untuk HAS Hananjoedin tidak kembali kandas. Dukung dari seluruh pihak sangatlah penting, apalagi Pj Gubenur belum tahu tentang rencana penganugerahan Pahlawan nasional ini.

“Kan yang Gubenur sekarang belum mengikuti (rencana pengerahan Pahlawan Nasional), yang tahu usulan itu masih Gubernur terdahulu Pak Erzaldi,” ujar Suryadi.

Selama ini gaung dukungan masyarakat dan pemerintah daerah terhadap pemberian gelar Pahlawan Nasional hanya sebatas yang ada di Pulau Belitung. Padahal dukungan masyarakat dan Pemerintah Daerah sangat penting agar gelar Pahlawan Nasional dapat diraih.   

“Pak Hananjoedin ini bukan hanya pahlawan Pulau Belitung, tapi seluruh Provinsi Babel. Makanya tadi Pak Bupati juga menyayangkan sedikitnya respon dari Pulau Bangka, ini yang nantinya akan kita bicarakan serius dengan Gubernur,” ungkap Suryadi. @2!

About Post Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *