• Home
  • Daerah
  • DPD PKR Kota Pangkal Pinang Adakan Kunjungan ke KPUD Kota Pangkal Pinang, Bangka

DPD PKR Kota Pangkal Pinang Adakan Kunjungan ke KPUD Kota Pangkal Pinang, Bangka

Image

KPU Kota Pangkalpinang menerima kunjungan Ketua DPD Partai Kedaulatan Rakyat (PKR) Kota Pangkalpinang.

Kunjungan kali ini adalah untuk berkonsultasi mengenai PKPU No. 4 tentang pendaftaran, verifikasi, dan penetapan peserta Pemilu 2024 sekaligus menyerahkan SK kepengurusan DPD Partai Kedaulatan Rakyat yang terbaru.

Ketua dan Anggota KPU Kota Pangkalpinang, serta petugas Helpdesk SIPOL menerima kedatangan perwakilan partai tersebut dan memberikan penjelasan mengenai syarat untuk menjadi peserta Pemilu 2024 sesuai PKPU No. 4 tahun 2022 dan juga menjelaskan mengenai aplikasi SIPOL.

Turut hadir pula Ketua Bawaslu Kota Pangkalpinang dalam rangka pengawasan tahapan Pemilu tahun 2024.

Share

DPD PKR Kota Pangkal Pinang Adakan Kunjungan ke KPUD Kota Pangkal Pinang, Bangka – Media Daulat Rakyat